14 Rumah dan Yayasan Pendidikan Terbakar di Penjaringan
access_time Senin, 19 September 2016 15:33 WIB
videocamKameramen : Agung Supriyanto
video_callEditor : Toni Riyanto
Sebanyak 14 rumah semi permanen dan Yayasan Pendidikan Harapan Salahudin di RW17, Jalan Muara Baru Raya, Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, terbakar Senin (19/9/2016). Dua orang petugas dan satu orang siswa terluka dalam kebakaran ini. Kebakaran yang menyebakan kepanikan warga ini berawal dari sebuah rumah warga yang berada di RW 17. Lantaran terbuat dari material yang mudah terbakar, api semakin cepat merambat dan menghanguskan 13 rumah lainnya serta sekolah milik yayasan Pendidikan Harapan Salahudin. Sedikitnya 8 ruangan kelas yang berada di lantai dua hangus terbakar.